PC LDII Singkut Helat Pengajian Remaja, Wujud Komitmen Bina Generasi Muda
Sorolangun (14/11). PC LDII Kecamatan Singkut menghelat pengajian remaja, pada Minggu (10/11) di masjid Roudhotul Jannah, Sarolangun. Kegiatan tersebut diikuti puluhan remaja usia SMP, SMA dan pranikah.
Kegiatan yang diselenggarakan secara rutin dua bulan sekali ini, bertujuan membina generasi muda LDII menjadi pribadi yang unggul dan berkualitas.
Pemateri pengajian, Zainal mengungkapkan pentingnya memiliki karakter luhur bagi setiap remaja LDII. “Karena dengan menerapkan nilai-nilai luhur dalam kehidupan, kita akan diterima dengan baik oleh masyarakat luas,” jelasnya.
Ia juga menerangkan, sebagai seorang hamba harus memiliki sifat saling membantu sesama. “Kalau melihat teman yang kesulitan, maka ringankan beban mereka,” tuturnya.
Dalam kesempatan tersebut, remaja LDII diberikan pemahaman terkait penerapan 29 karakter luhur, melalui video simulasi, agar lebih mudah dipahami. “Sehingga nantinya, mereka bisa menerapkan nilai luhur tersebut dalam kesehariannya,” ungkap Zainal.
Penasihat PC LDII Kecamatan Singkut, Purwanto, mengajak seluruh generasi muda LDII Singkut memanfaatkan masa mudanya untuk hal yang bermanfaat, seperti mencari ilmu. “Agar ilmu yang dipelajari bisa bermanfaat untuk kehidupan yang akan datang,” tambahnya.
Oleh: KUSNAN_S07KSN_0902 (contributor)
Kunjungi berbagai website LDII
DPP, DPP, Bangkalan, Tanaroja, Gunung Kidul, Kotabaru, Bali, DIY, Jakpus, Jaksel, Jateng, Kudus, Semarang, Aceh, Babel, Balikpapan, Bandung, Banten, Banyuwangi, Batam, Batam, Bekasi, Bengkulu, Bontang, Cianjur, Clincing, Depok, Garut, Jabar, Jakarta, Jakbar, Jakut, Jambi, Jatim, Jayapura, Jember, Jepara, BEkasi, Blitar, Bogor, Cirebon, Kalbar, Kalsel, Kaltara, Kalteng, Karawang, Kediri, Kendari, Kepri, ogor, Bogor, Kutim, Lamongan, Lampung, Lamtim, Kaltim, Madiun, Magelang, Majaelngka, Maluku, Malut, Nabire, NTB, NTT, Pamekasan, Papua, Pabar, Pateng, Pemalang, Purbalingga, Purwokerto, Riau, Sampang, Sampit, Sidoarjo, Sukoharjo, Sulbar, Sulsel, Sultra, Sumbar, Sumsel, Sumut, Tanaban, Tangsel, Tanjung Jabung Barat, Tegal, Tulung Agung, Wonogiri, Minhaj, Nuansa, Sako SPN, Sleman, Tulang Bawang, Wali Barokah, Zoyazaneta, Sulteng