Gelar Turnamen Futsal, PC LDII Kecamatan Setu Cetak Generasi Muda Berkarakter
Tangsel (3/3). PC LDII Kecamatan Setu menghelat Turnamen Futsal antar PAC untuk para generasi muda usia 12 tahun. Sebanyak 50 generasi muda dari 4 PAC di wilayah PC LDII Kecamatan Setu memperebutkan piala bergilir. Acara tersebut diselenggarakan di lapangan Futsal Noel Kecamatan Serpong, pada hari Minggu (3/3).
“Dasar dilaksanakannya kegiatan Futsal LDII Cup ini adalah menjalankan salah satu program generasi muda PC LDII Kecamatan Setu, salah satunya di bidang olahraga,” ungkap Anarkie salah seorang panitia.
Sementara itu, Ketua panitia Rudianto menyampaikan, tujuan turnamen ini selain untuk menjaring atlet futsal berprestasi, profesional, religius juga untuk mempererat kerukunan dan kekompakan antar remaja LDII. “Dalam acara tersebut juga saya berharap bahwa acara turnamen futsal dapat diadakan secara rutin, agar meningkatkan gairah anak-anak muda untuk berolahraga khususnya di bidang futsal,” jelasnya.
Senada dengan Rudianto, Dewan Penasihat PC LDII Kecamatan Setu Sumarno menyampaikan, acara ini menjadi pembinaan untuk pemuda dan menumbuhkan semangat mentalitas pemuda yang kreatif, berprestasi serta agar dapat terhindar dari pengaruh narkoba.
“Semangat karakter luhur dengan bermain jujur, amanah, efektif, efisien dan sportivitas. Situasi yang menggelora, semangat kerjasama meraih kemenangan dengan skill kejujuran dan sportif untuk kontribusi pembinaan semangat kepemudaan yang berkarakter Pancasila,” jelas Sumarno. Ia menambahkan, turnamen itu dilakukan sekaligus sebagai momentum pembinaan generasi penerus yang memiliki minat pada sepak bola. (FIN/Lintas).