Bupati Banyuasin Buka Turnamen LDII Cup Ke-V PC LDII Air Salek
Banyuasin – Pimpinan Cabang Lembaga Dakwah Islam Indonesia Kecamatan Air Salek Kabupaten Banyuasin Sumatera Selatan mengadakan Turnamen Sepak bola LDII CUP ke-5 yang dibuka oleh Bupati Banyuasin H.Askolani Jasi,SH,MH di Desa Saleh Mukti Kecamatan Air Salek, Kab.Banyuasin, 05/07.
Hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Banyuasin H.Askolani,SH,MH, Ketua Fraksi Partai PDI-P Banyuasin Arisa Lahari,SH, Ketua DPD LDII Banyuasin Isnaini Nugroho,S.Pd.I,MM dan segenap perangkat OPD Kabupaten Banyuasin. Hadir pula Camat Air Salek Sukimin,S.Sos,MM, Kepala Kepolisian Sub Sektor Kec.Air Salek, Kades dan Perangkat BPD Lingkup Kec.Air Salek, serta warga masyarakat.
Dalam laporannya, Isnaini Nugroho menyampaikan bahwa kegiatan turnamen ini merupakan kegiatan tahunan PC LDII Air Salek. Namun di tengah kondisi Pandemi Covid-19, turnamen ini dilaksanakan 2 tahun sekali.
“Tahun 2021 ini merupakan pelaksanaan LDII CUP ke-5, yang diikuti oleh 28 tim/ Desa se-Kec.Air Salek dan Kec.Muara Padang. Turnamen dengan sistem gugur ini bertujuan menggali potensi bibit-bibit muda sepakbola, menumbuhkan semangat berolahraga di tengah musibah COVID-19 demi menjaga imun tubuh agar tetap sehat dan menjalin silaturahim warga,” ujar Isnaini.
Sementara itu, Bupati Banyuasin H.Askolani,SH,MH dalam sambutanya menyampaikan apresiasi yang luar biasa untuk LDII Banyuasin dan juga LDII PC Air Salek yang telah mengadakan turnamen ini.
“Ternyata LDII bukan hanya dakwah, tapi juga penggiat olahraga. Dengan badan sehat maka dakwah dan ibadah akan berjalan lancar. Kegiatan ini selain sebagai ajang silaturrahim, juga sebagai ajang mengisi hal positif bagi generasi muda. Saya akan terus mendukung kegiatan-kegiatan seperti ini termasuk perbaikan lapangan. Setelah program utama Pemkab.Banyuasin yaitu perbaikan jalan poros antar kecamatan. Saya berpesan jaga sportifitas, jaga keamanan, dan menang bukan segala-galanya. Patuhi dan jalankan Prokes,” ujar Bupati Askolani. [a/d86]
Oleh: Rully Sapujagad (contributor) / Fachrizal Wicaksono (editor)