Pengajian Umum, LDII Sintang Ajak Warganya Berkarakter Luhur

 

Sintang (4/5). DPD LDII Kabupaten Sintang mengadakan pengajian umum di Masjid Baitul Izza, Pontianak pada Minggu (1/5) yang dihadiri oleh ratusan peserta.

Pengajian tersebut diisi dengan berbagai materi diantaranya materi Al Quran yang disampaikan oleh Ustaz Muhammad Aris Supardi, materi Al Hadits oleh Ustaz Ismail Marzuki.

Kegiatan ditutup dengan nasehat sekaligus doa yang disampaikan oleh Ketua DPD LDII Kabupaten Sintang, H. Sumadi. Ia turut memberikan nasehat berupa ajakan tentang memiliki karakter luhur.

“Memiliki karakter luhur merupakan target yang harus dicapai oleh semua warga LDII. Oleh karena itu, semua warga LDII harus menyukseskan tercapainya tujuan tersebut,” terangnya (Hayuning).