LDII Cimanggis dan Tapos Depok Bagikan 1000 Paket Takjil Gratis
Depok (4/4). Pimpinan Cabang (PC) LDII Cimanggis bekerjasama dengan PC LDII Tapos, Kota Depok membagikan 1000 paket takjil gratis kepada masyarakat, pada Jumat, (22/3).
Ketua PC LDII Cimanggis, Hady Dwy Purbaya mengungkapkan pembagian takjil dilaksanakan di sekitar perempatan Universitas Gunadarma jalan Akses UI Depok dan menyasar pengendara roda dua dan empat yang melintas.
“Kami dibantu sepenuhnya oleh teman-teman Pengurus LDII 15 personil, kemudian adik-adik Pramuka 15 personil. Pembagian takjil ini sebagi wujud berbagi kepada pengguna jalan yang melintas, antara lain teman-teman ojol, penumpang-penumpang angkot dan lain-lain.” terang Hady.
Hady menjelaskan bahwa pembagian takjil ini merupakan wujud solidaritas warga LDII kepada sesama, “Ada yang menyumbangkan 100 bungkus, 200 bungkus, 400 bungkus takjil, dan aja juga yang menitipkan uangnya untuk dibelikan takjil,” lanjutnya.
Ia juga mengungkapkan pembagian takjil gratis juga dapat mendorong perekonomian UMKM warga LDII.
“Dengan memanfaatkan UMKM warga LDII di Cimanggis untuk diberdayakan, maka tebar takjil ini adalah dari kami segenap warga LDII untuk kepedulian sesama, dengan tujuan bersedekah apalagi di hari Jumat, dimana pahala dilipatkan berkali-kali lipatan dalam bersedekah,” lanjutnya.
Oleh: Agiel | Grapic Designer OmahDesignStudio.id (contributor) / Fitri Utami (editor)