Ponpes Pondok Blawe Ikuti Lomba Gerak Jalan Tingkat Kecamatan

Kediri (08/8). Santri Pondok Pesantren Blawe mewakili lomba gerak jalan Desa Blawe di Kecamatan Purwoasri, pada 8 Agustus 2022. Lomba gerak jalan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-77, perlombaan tersebut diikuti oleh warga masyarakat Kecamatan Purwoasri sebanyak 80 peleton dengan start dari lapangan Kecamatan Purwoasri dan finish di halaman Kecamatan Purwoasri sejauh 3 kilometer.

“Untuk PHBN dalam rangka HUT RI ke-77 tahun 2022 Kecamatan Purwoasri mengadakan kegiatan Gerak jalan SD/MI pada Rabu, 3 Agustus 2022, gerak jalan SMP/MTS, SMA/SMK/MA pada Kamis, 4 Agustus 2022 dan Gerak Jalan Umum pada Senin, 8 Agustus 2022, adapun peserta terdiri dari perwakilan sekolahan, desa dan elemen masyarakat lainnya dengan jumlah peserta Putri 50 peleton, Putra 30 peleton,” kata Camat Purwoasri, Nur Said.

Lebih lanjut, Nur Said menjelaskan, penilaian gerak jalan tersebut meliputi gerakan, penampilan atau ketegasan, kebersamaan, jumlah peleton, seragam dan kerapihan, dan pembagian hadiah pada tanggal 17 agustus 2022 sebelum detik-detik Proklamasi. Menurut  Sekretaris Desa Blawe Suyanto sekaligus Ketua PC LDII Kecamatan Purwoasri selama ini warga LDII di tingkat desa telah mengikuti kegiatan peringatan HUT RI di desa masing-masing.

“Pada tahun ini Ibu Kepala Desa Blawe menunjuk Ponpes Pondok Blawe untuk mewakili Desa Blawe menjadi peserta gerak jalan tingkat kecamatan,” ujar Suyanto.

Lomba gerak jalan yang telah berlangsung dari tahun ke tahun ini berlangsung cukup meriah pasca Pandemi Covid-19, dan Camat Purwoasri juga memberi apresiasi pada warga masyarakat khususnya Pondok Pesantren Pondok Blawe yang telah berpartisipasi memeriahkan kemerdekaan RI sesuai kapasitasnya masing-masing.

Oleh: Rozy Mujahid (contributor) / Faqihu Sholih (editor)